Nusantara-online.id,-Lampung Selatan-28 Desember 2021.Pulau Condong ditelinga warga masyarakat katibung,sepertinya tak asing didengar.pulau tersebut tepatnya di wilayah Kecamatan Katibung, Lampung Selatan. Pulau ini sebelum Tarahan pemekaran masuk diwilayah sebuah desa bernama Desa Tarahan.
Pulau Condong tidak jauh dari pantai Tanjung Selaki atau taman pasir putih,Untuk datang kepulau ini Touris lokal atau Touris Manca Negara harus menyeberang dengan menggunakan speed boat (kapal motor) yang memakan waktu perjalanan sekitar 15 sampai 20 menit.
Touris lokal atau manca negara bisa menyewa perahu Dari pantai selaki atau dari pantai taman pasir Putih.untuk menuju kepulau condong.
Bila,Touris Manca Negara,dimulai Dari Bandara Raden Intan II Natar Lampung Selatan,kemudian anda Bisa dengan menggunakan kendaraan pribadi atau menaiki bus antar kota yang menuju langsung ke desa Tarahan atau desa Rangai Tri Tunggal.agar tidak tersasar.
Setelah sampai disebuah desa wisatawan manca negara minta diantar oleh aparatur desa bisa dari pasir putih atau pantai tanjung selaki.
Dari sana Anda bisa menyeberang dengan menyewa boat. Agar bisa mendapat harga yang lebih murah, sebaiknya jangan menyeberang sendirian. Ajaklah beberapa rekan atau pengunjung lain yang juga akan menyeberang agar biaya sewa boat menjadi lebih murah.
Biasanya dalam sekali menyeberang Anda akan di kenakan biaya sewa sekitar Rp. 300.000 yang bisa memuat hingga 10 orang. Semakin banyak teman Anda menyeberang maka akan semakin murah ongkos yang harus Anda keluarkan.
Keindahan Pulau Condong,pulau condong lampung selatan, pemandangan pantai pulau condong lampung selatan,Dari segi bentuknya saja Pulau Condong ini sudah memiliki keunikan jika di bandingkan dengan pulau-pulau lainnya. Ketika dalam perjalanan menyeberang, Anda akan melihat dari kejauhan bentuk pulau yang menyerupai mangkuk terbalik. Mungkin ini yang menginspirasi pemberian nama pulau ini, karena bentuknya yang condong ke atas.
Terdapat empat sisi pulau yang masing-masing memiliki pemandangan yang sangat memanjakan mata. Pada bagian utara pulau Anda akan menemui pemandangan hamparan pasir putih dengan perairan yang dangkal dan jernih. Sisi pulau bagian utara ini sangat cocok dijadikan tempat bersantai sambil bermain air dan berenang di perairan dangkalnya. Disini juga terdapat banyak spot yang bagus untuk berfoto.
Sumber:Berbagai Sumber
Editor:Renita