Nusantara-online.id,Subang – Jalan Kabupaten yang terletak di Dusun Prapatan, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang, Jabar, rusak parah dan tak kunjung di perbaiki pemerintah setempat.

Jalan rusak di desa tersebut, diduga akibat kurang nya perhatian dari pemerintah, adanya perbaikan jalan yang dilakukan masyarakat mengantisipasi kecelakaan penggunaan jalan yang di akibatkan jalan berlubang, parah nya lubang saat hujan membuat genangan air sehingga pengendara kerap mengalami kecelakaan.

Masyarakat setempat berinisiatif dengan memperbaiki jalan dengan cara swadaya, menambal jalan-jalan yang berlubang menggunakan cor semen, sehingga pengguna jalan bisa aman dan nyaman melintasi nya.

“Kami berinisiatif memperbaiki jalan dengan menambal jalan-jalan berlubang dengan cor semen supaya kendaraan lalu lalang bisa lewat dengan aman dan nyaman, bila jalan-jalan yang berlubang tidak segera di perbaiki kerap terjadi kecelakaan dikarenakan lubang sudah terlalu parah, apalagi ketika hujan menjadi genangan air yang menyulitkan pengendara,” kata Kepala dusun Prapatan , Muhamad Khusni. Sabtu (2/4/2022)

“Sudah bertahun-tahun jalan ini rusak, gak pernah di perbaiki pemerintah setempat, makanya kami berinisiatif untuk memperbaikinya,” tambahnya.

Sementara, salah satu pengguna jalan yang melintas mengatakan, dirinya sangat terbantu dengan adanya masyarakat setempat yang memperbaiki jalan.

“Apalagi kalo hujan, jalan tersebut tambah dalam,” ujarnya singkat. (Wan/Rif)