Nusantara-online.id,Merbau Mataram,-Anggota Koramil 421/10 Katibung melaksanakan senam SKJ 88 bersama Uspika Kecamatan Merbau Mataram, Lampung Selatan, senam SKJ ditujukan untuk menjaga imunitas tubuh agar tetap fit dan prima. Kegiatan dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan Merbau Mataram, Jumat (27/01/2023) pagi.

Senam bersama yang melibatkan seluruh Uspika Merbau Mataram itu dipimpin langsung oleh Danramil Katibung, Kapten Inf Sugeng Pamuji.

Senam turut diikuti oleh Danramil 421/10 Katibung, Kapten Infanteri Sugeng Pamuji dan anggota, Camat Merbau Mataram, Heri Purnomo, S.KM bersama aparatur, Kapolsek Merbau Mataram, Iptu Benny Ariawan dan anggota, serta Kepala Desa Sekecamatan Merbau Mataram berserta aparatur.

Dalam keteranganya, Danramil mengatakan kegiatan ini menindaklanjuti perintah dari Panglima TNI agar seluruh Kotama dan Satuan-satuan TNI AD untuk melaksanakan Senam SKJ-88 sebanyak 2 (dua) kali setiap Selasa dan Jum’at sebelum melaksanakan olahraga umum masing-masing.

“Hari ini kita melaksanakannya di Kecamatan Merbau Mataram, dan tujuannya untuk menjaga kesehatan tubuh dan fisik yang prima,” ucapnya.

Jika tubuh sehat dan prima, kata Danramil, otomatis dapat menjadi trigger bagi prajurit dalam mendukung setiap tugas dan kewajiban yang diberikan secara optimal.

Dikesempatan yang sama, Camat Merbau Mataram, Heri Purnomo, S.KM menyambut antusias kegiatan itu, menurut dia selain berolahraga moment seperti ini dapat dijadikan ajang silaturahmi antara Uspika Merbau Mataram.

Apalagi, kata Heri, dirinya memang gemar berolahraga, karenanya dengan adanya agenda senam di kantor Kecamatan dirinya mengaku antusias dan bersemangat.

“Selain olahraga ini juga jadi ajang silaturahmi. Karena masing-masing punya kesibukan, lewat senam bersama kita bisa kembali berkumpul dan meningkatkan silaturahmi,” tuturnya.

Ia pun mengaku siap dan dengan senang hati jika agenda senam SKJ kembali dilaksanakan dikantor Kecamatan.

“Monggo, malah kalau bisa rutin senam SKJ88 disini tiap Jumat,” sebutnya mengakhiri.(*)

Laporan: Rudi
Editor: Ibrahim Hayat